Sabtu, 08 Oktober 2011

Duh Gusti, Mohon Do’a Restu Jadi President Indonesia


Mimpi besar menjadi seorang president Indonesia merupakan dambaan segenap anak bangsa, sehingga jangan heran ketika kursi kepresidenan direbutkan sejumlah kaum politisi maupun di luar kaum politisi, karena mengingat kursi kepresidenan merupakan salah satu mimpi besar bagi para kaum yang berani bermimpi jauh mengenal alam kekuasaan.

Kursi kepresidenan merupakan kekuatan yang dianggap mampu sebagai alat memegang roda pemerintahan, sehingga keberadaan seorang pesident sangat berpengaruh dalam menentukan kebijakan maju atau mundurnya sebuah bangsa, bahkan dalam diri seorang president terdapat dua kaki yang berbeda, kaki kanan terletak disurga, apabila seorang president mampu melaksanakan amanah sesuai dengan kehendak masyarakat luas, namun, apabila seorang president gagal dalam memimpin sebuah bangsa, berarti dia telah meletakkan kaki kiri yang terletak didasar neraka.

Duh Gusti, mohon do’a restu jadi president Indonesia bagi mereka yang ingin memimpin negeri terbesar di asia tenggara ini, agar mereka lebih semangat dalam membangun sebuah bangsa menuju perbaikan dan tercipta kesejahteraan masyarakat bangsa Indonesia.

Duh Gusti, Hamba mohon berikan perlindungan dan restu-MU kepada mereka yang jadi president, untuk selalu eleng marang kuwoso-Mu, agar dia menjalankan secara amanah dan jujur dalam setiap gerak langkah mengambil tindakan nasib bangsa ini secara tepat, demi kepentingan masyarakat luas, bukan hanya segelintir golongan mereka, sehingga tercipta Baldatun Thoyibatun Warobun Ghofur.

Duh Gusti, mohon restui president Indonesia memimpin sebuah bangsa seluas bumi nusantara ini, dan jauhkan dari sifat dzalim, agar selalu tercipta limpah ruah bumi Indonesia yang adil makmur dan sentosa.

Duh Gusti, jauhkanlah president Indonesia dari hawa nafsu serakah, karena, apabila serakah sudah masuk dalam diri seorang penguasa, maka tinggal menunggu kehancuran sebuah bangsa sebesar apapun, sebab, tidak ada sebuah bangsa abadi dialam semesta ini, semua sesuai dengan aturan seng kuwoso marang ingkang gawe jagat. Wallahu a'lam bisshowab.............

Salam dari kami Jejaring sosial kiber (www.kitaberbagi.com)..........
.
.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar