Minggu, 16 Desember 2012

Peran Umat Muslim di Pilpres 2014


Pilpres 2014 merupakan sebuah hajat besar yang diselenggarakan oleh negara dengan dibantu berbagai lembaga maupun elemen masyarakat, untuk mengadakan pemilihan nomor satu di Republik Indonesia, agar bangsa Indonesia mempunyai pemimpin yang sesuai dengan kehendak masyarakat luas.

Mencari sosok pemimpin diharapkan mampu menjadi tombak perubahan menuju lebih baik disegala aspek kehidupan, mulai dari aspek sosial, budaya, pendidikan, kesehatan, tehnologi, politik, dan berbagai aspek lainnya. Sehingga ditengah-tengah realita kehidupan mampu tercipta sebuah keharmonisan, kesetaraan, persamaan, keadilan, kesejahteraan, dan kemandirian dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Menatap hajat besar dalam Pilpres 2014 menjadi sebuah impian sebagain besar masyarakat dari sabang sampai Merauke, untuk menghasilkan sosok pemimpin yang dicintai dan dihormati masyarakat luas, agar kedepan bangsa Indonesia mampu berbicara lebih nyaring lagi, tidak hanya sebatas bicara dikancah lokal, regional, tetapi mampu berbicara lebih luas lagi dikancah Internasional.

Menentukan pemimpin dinegeri seluas Indonesia menggunakan sistem demokrasi yang tak lepas dari bentuk musyawarah, untuk mencapai mufakat secara bersama, dan musyawarah dalam menentukan pilpres 2014 dengan cara luber (langsung umum bebas rahasia), tak ketinggalan pula harus jurdil (jujur adil) dalam melaksanakan hajat sebagai jalan menentukan presiden sebagai pemimpin bangsa di NKRI.


Peran umat Muslim di Pilpres 2014 sangat menentukan, baik berangkat dari calon pemimpin maupun berangkat dari calon pemilih, apalagi sebagain besar penduduk Indonesia beragama Islam. Sehingga keberadaan umat Muslim sangat urgen dalam menentukan pemimpin 2014 dikancah perpolitikan di negeri Indonesia.

Peta perpolitikan Pilpres 2014 semakin memanas, apalagi waktu terus berputar mendekati tahun 2014. Sehingga para kader, simpatisan, dan juga calon Presiden mulai gencar memperkenalkan diri, baik melalui program atau hanya sebatas melalui iklan di TV, radio, baliho, dunia maya, dan berbagai iklan lainnya.

Dengan adanya Pilpres 2014 menjadi sebuah impian besar bagi umat Muslim, agar pada tahun 2014 umat Muslim mendapatkan pemimpin yang tidak hanya sebatas pencitraan semata, apalagi pemimpin yang menyimpang dari tatanan kehidupan berbangsa dan bernegara.

Pemimpin yang menjadi harapan besar umat Muslim adalah: pemimpin yang mampu bertindak dengan cerdas dan mempunyai keberanian, untuk menjalankan amanah dan tanggung jawab penuh, untuk melaksanakan kewajiban sebagai seorang pemimpin disebuah bangsa besar yang bernama Republik Indonesia.

Berkibarlah! Bendera Indonesia di Pilpres 2014 dengan semangat baru, untuk membawa rekonstruksi disegala aspek kehidupan, agar bangsa Indonesia semakin jaya dibelahan bumi raya, khususnya dibelahan Nusantara dalam membangun sebuah bangsa dan negara yang sesuai dengan keinginan masyarakat secara universal.

Peran umat Muslim dalam menyongsong Pilpres 2014 sebagai penentu keberhasilan berlangsungnya hajat besar yang diselenggarakan negara, untuk memilih sosok pemimpin yang disegani dan dihormati seantera Nusantara, agar mampu membawa bahtera bangsa menuju kejayaan seantera alam raya.

Mengawal Pilpres 2014, untuk menghindarkan dari berbagai bentuk politik yang menyimpang sangat diperlukan dalam sebuah tatanan kehidupan berbangsa dan bernegara, maka peran umat Muslim sangat urgen, untuk mengawal berlangsungnya Pilpres 2014, agar keberadaan Pilpres 2014 dapat berlangsung secara luber dan jurdil dalam pelaksanaannya.

Semoga Allah SWT memberikan kekuatan kepada umat Muslim, untuk terus berusaha melaksanakan amar ma'ruf dan nahi munkar yang sesuai dengan ajaran kitab suci Al-Qur'an, agar tercipta sebuah kehidupan yang penuh rahmat dan berkah, Amiin.....

Salam dari kami Jejaring sosial kiber (www.kitaberbagi.com)........

Tidak ada komentar:

Posting Komentar